Kategori
Understanding Plantation

20. Heartleaf philodendron (Philodendron hederaceum)

Identifikasi dan Klasifikasi:

Heartleaf philodendron berasal dari Amerika Tengah dan Caribbean dan termasuk ke dalam keluarga Araceae. Tanaman ini berbentuk seperti hati dan memiliki daun yang berwarna hijau tua. Tanaman ini dapat tumbuh hingga 6 meter dan pada tanaman yang dewasa terkadang tanaman ini dapat menghasilkan bunga kecil yang berwarna putih kehijauan.

Cara merawat tanaman:

  1. Membutuhkan sinar matahari yang sedang hingga terang
  2. Gunakan air hangat untuk mengairi tanaman ini. Daun dapat berubah menjadi kekuningan apabila diberikan air yang terlalu banyak
  3. Kelembapan lokasi yang dianjurkan untuk meletakkan tanaman ini adalah 40%
  4. Sensitif terhadap panas yang ekstrim
  5. Dapat hidup pada temperatur ruangan (18-24°C)
  6. Dapat tumbuh dengan mudah
  7. Dapat berbahaya bagi hewan (tikus)
avatar Realrich Sjarief

Oleh Realrich Sjarief

Founder of RAW Architecture

Tinggalkan komentar