Kategori
blog

Happy Engagement Our Beloved Sister, Nurul

Hari minggu kemarin, kami merayakan momen istimewa Nurul dalam acara lamarannya. Proses lamarannya begitu khidmat dalam adat jawa yang penuh kehangatan dan makna. Dua keluarga besar bertemu, dalam sebuah proses menyatukan dua insan dari latar yang berbeda, untuk melangkah menuju jenjang berikutnya. Bagi kami, Nurul adalah seorang yang memiliki peran penting dalam keluarga besar Guha. Seorang admin yang mengepalai divisi auditing dan administrasi, menandakan bahwa di dalam studio desain, yang dikerjakan tidak hanya soal desain namun juga menjaga keseimbangan keuangan. Hubungan dekat antara keluarga Nurul dan keluarga Kak Realrich adalah seperti ikatan keluarga yang tidak bisa dipisahkan, mereka sudah seperti keluarga besar. Hal yang lumrah terjadi di dalam praktik studio yang tradisional, bahwa ada kedekatan yang dirayakan, ikatan batin yang ada sejak jaman ayah dari Realrich dan ayah dari Nurul. Kakak dan adik membentuk lingkaran, dari generasi ke generasi, dan itulah keluarga.Momen ini juga mengingatkan kami akan sebuah kutipan dari Jalaluddin Rumi, “Hari kemarin telah berlalu dan ceritanya sudah diceritakan. Hari ini benih-benih baru tumbuh.” Kami dari keluarga besar di Guha dengan tulus mengucapkan selamat akan lembaran baru yang dibuka. Semoga lamaran mereka membawa berkah, rejeki, dan keberkahan dari semesta untuk langkah-langkah dalam proses selanjutnya.

Oleh Realrich Sjarief

Founder of RAW Architecture

Tinggalkan komentar