.
Kira2 beberapa tahun yang lalu kami mendapatkan pekerjaan desain ruang kantor IDN media yang memiliki perhatian terhadap Milenial dan Gen Z di Indonesia dituangkan dalam bentuk media digital multi-platform yang berfokus pada news and entertainment.
.
Program brief didasarkan pada desain ruang yang efisien multi guna sekaligus ruang meeting dan ruang kerja yanh fungsional, fleksibel, dan terbuka. Proyek ini juga dikerjakan dalam waktu yang singkat dan intensif, seperti salah satu core mindset IDN Media, sangat memperhatikan fokus dan kecepatan.
.
Menurut studi yang dilakukan oleh McKinsey pada tahun 2018 yang berjudul ‘True Gen: Generation Z and its implications for companies’, gen Z merupakan generasi yang penuh dengan keterbukaan dan bebas mengekspresikan diri, berorientasi pada komunitas, dan mengedepankan dialog. Mereka juga cenderung lebih realistis dan analitis.
.
Karakter tersebut mempengaruhi pendekatan dalam organisasi ruang kerja. Kami mendesain ruang kerja mereka dengan plafon ekspos, untuk mendapatkan ketinggian maksimal, dan ruang–ruang di desain untuk mendapatkan penerangan sebaik mungkin dan fleksibilitas banyaknya meja–meja kerja yang bisa memancing kolaborasi dan dialog. Di sisi–sisi pinggir diletakkan kotak kaca untuk memberikan tempat bagi leader ataupun ruang meeting sesuai kapasitas. Desainnya mengalir begitupun juga diskusi saya dengan winston dan william.
.
Sampai kita mendiskusikan cukup intens bagaimana bentuk lobby utama dengan menggunakan berbagai macam tipe komposisi batik sehingga muncul batik khas di dalam ruang yanng membingkai meja, grand piano, tv dan sofa, sebuah simbol seni, informasi, kolaborasi, dan keterbukaan. Bentuk anak panah yang diulang2 dan batik yang diulang2 menggambarkan kecintaan IDN terhadap Indonesia yang lekat dengan unsur budaya yang maya dan kritis terhadap sda yang terbatas.
.
Kami belum sempet mempublikasikannya sudah kepotong covid. Kemarin kami kesana lagi, dan saya senang dan bangga sekali dengan apa yang sudah dimulai mereka. Sudah lama saya pingin silahturahmi dan kali ini kami doakan mereka untuk maju terus wins william dan @idnmedia team !
.
Photographs by @kafinnoeman
.








